Sabtu, 02 November

2024

Alpet Sebelum 2021

Terjemahan Lama

YER 27-29
YOH 4 : 31-54

YER 27

1.   Arakian, maka pada permulaan kerajaan Yoyakim bin Yosia, raja Yehuda, datanglah firman ini dari pada Tuhan kepada Yermia, bunyinya: 2.   Demikianlah Tuhan sudah berfirman kepadaku: Perbuatkanlah akan dirimu beberapa tali dan kuk, kenakanlah dia pada tengkukmu. 3.   Lalu kirimkanlah dia kepada raja Edom dan kepada raja Moab dan kepada raja bani Ammon dan kepada raja Tsur dan kepada raja Sidon oleh tangan segala utusan yang sudah datang ke Yeruzalem menghadap Zedekia, raja Yehuda. 4.   Dan suruhlah mereka itu menyampaikan kepada tuan-tuannya: Demikianlah firman Tuhan serwa sekalian alam, Allah orang Israel: Begini hendaklah kamu bersembah kepada tuan-tuanmu: 5.   Bahwa Aku sudah menjadikan bumi dan segala manusia dan binatang yang di atas bumi itu oleh mahakuasa-Ku dan oleh lengan-Ku yang terkedang, dan Kukaruniakan dia kepada barangsiapa yang berkenan kepada pemandangan-Ku. 6.   Sekarangpun Aku sudah mengaruniakan segala negeri ini kepada tangan Nebukadnezar, raja Babil, hamba-Ku, jikalau margasatwa yang di padang sekalipun telah Kukaruniakan kepadanya, supaya takluklah ia itu kepadanya. 7.   Dan segala bangsapun akan takluk kepadanya dan kepada anaknya dan kepada cucunya, sampai datanglah dewasa negerinya sendiripun dan bangsa yang berkuasa dan raja yang besar-besarpun menaklukkan dia. 8.   Maka akan jadi, bahwa bangsa atau kerajaan yang tiada mau takluk kepadanya, yaitu kepada Nebukadnezar, raja Babil, dan yang tiada mau menundukkan tengkuknya di bawah kuk raja Babil, maka kepada bangsa itu Aku akan membalasnya dengan pedang dan dengan lapar dan dengan bala sampar, sehingga sudah mereka itu Kubinasakan oleh tangannya. 9.   Sebab itu janganlah kamu mendengar akan nabi-nabimu dan akan petenungmu dan akan pemimpinmu dan akan ahli nujummu dan akan penyulapmu, yang berkata-kata kepadamu demikian: Tiada kamu akan diperhambakan oleh raja Babil. 10.   Karena mereka itu bernubuat dusta kepadamu, sehingga kamu akan dibuang jauh dari pada negerimu, dan kamu Kutolak keluar, lalu kamu binasa. 11.   Tetapi adapun bangsa yang menundukkan tengkuknya di bawah kuk raja Babil dan memperhambakan dirinya kepadanya, ia itu akan Kutetapkan di dalam negerinya; mereka itu akan mengusahakan dan menduduki tanahnya, demikianlah firman Tuhan. 12.   Kemudian berkatalah aku kepada Zedekia, raja Yehuda, setuju dengan segala perkataan ini, kataku: Tundukkanlah olehmu akan tengkukmu di bawah kuk raja Babil dan perhambakanlah dirimu kepadanya dan kepada bangsanya, maka engkau akan selamat. 13.   Mengapa engkau akan mati dibunuh kelak, baik engkau baik segala rakyatmu, oleh bala pedang dan bala kelaparan dan bala sampar? seperti yang telah dikatakan Tuhan akan hal tiap-tiap bangsa yang tiada mau takluk kepada raja Babil itu. 14.   Sebab itu janganlah kamu dengar akan segala perkataan nabi-nabi yang berkata kepadamu demikian: Tiada kamu akan diperhambakan oleh raja Babil; karena mereka itu bernubuat dusta kepadamu. 15.   Karena tiada Aku menyuruhkan dia, demikianlah firman Tuhan, dan mereka itu bernubuat dusta dengan nama-Ku, sehingga Aku kelak menolak keluar akan kamu dan kamupun binasalah, baik kamu baik segala nabi yang bernubuat kepadamu. 16.   Dan lagi kataku kepada segala imam dan kepada segenap orang banyak itu demikian: Bahwa inilah firman Tuhan: Janganlah kamu dengar akan perkataan segala nabimu, yang bernubuat kepadamu, katanya: Bahwasanya sekarang segala serba perkakasan rumah Tuhan akan dibawa kembali dari Babil dengan segera juga; karena mereka itu bernubuat dusta kepadamu. 17.   Janganlah kamu dengar akan dia, melainkan perhambakanlah dirimu kepada raja Babil, maka kamu akan selamat. Mengapa gerangan negeri ini akan menjadi suatu kerobohan kelak! 18.   Maka jikalau kiranya mereka itu nabi adanya dan jikalau firman Tuhan adalah sertanya, baiklah sekarang dipintakannya doa kepada Tuhan serwa sekalian alam, supaya segala serba perkakasan yang lagi tinggal di dalam rumah Tuhan dan di dalam istana raja Yehuda dan di negeri Yeruzalempun jangan dibawa ke Babil juga. 19.   Karena demikianlah firman Tuhan semesta alam sekalian akan hal tiang-tiang dan kolam dan segala pelapik dan lebihnya segala serba perkakasan yang lagi tinggal di dalam negeri ini, 20.   yang tiada dibawa serta oleh Nebukadnezar, raja Babil, pada masa dipindahkannya Yekhonia bin Yoyakim, raja Yehuda, dari Yeruzalem ke Babil dengan tertawan, dan lagi segala orang Yehuda dan orang Yeruzalem yang bangsawan; 21.   demikianlah firman Tuhan serwa sekalain alam, Allah orang Israel, akan hal segala serba perkakasan yang lagi tinggal di dalam rumah Tuhan dan di dalam istana raja Yehuda dan di Yeruzalem: 22.   Tak dapat tiada sekalian itu akan dibawa ke Babil juga serta tinggal di sana sampai kepada hari Aku mengambil dia kembali, demikianlah firman Tuhan, lalu Aku membawa balik akan dia dan Aku mengembalikan dia kepada tempat ini.

YER 28

1.   Arakian, maka pada tahun itu juga, yaitu dari pada permulaan kerajaan Zedekia, raja Yehuda, tahun yang keempat, bulan yang kelima, jadilah bahwa nabi Hananya bin Azur, yang dari Gibeon itu, berkata kepadaku di dalam rumah Tuhan, di hadapan mata segala imam dan segenap orang banyak, katanya: 2.   Demikianlah firman Tuhan serwa sekalian alam, Allah orang Israel: Bahwa Aku sudah memecahkan kuk raja Babil itu. 3.   Dan lagi dalam genap dua tahun Aku membawa balik kepada tempat ini segala serba perkakasan rumah Tuhan yang telah diambil oleh Nebukadnezar, raja Babil, dari tempat ini, dan yang telah dibawanya ke Babil. 4.   Dan lagi Aku kelak membawa balik ke tempat ini akan Yekhonia bin Yoyakim, raja Yehuda, dan akan segala orang yang sudah dipindahkan dengan tertawan dari negeri Yehuda ke Babil, demikianlah firman Tuhan; karena Aku kelak akan memecahkan kuk raja Babil itu. 5.   Lalu berkata nabi Yermia kepada nabi Hananya di hadapan mata segala imam dan di hadapan mata segenap orang banyak yang berdiri di dalam rumah Tuhan; 6.   maka kata nabi Yermia: Amin! Baiklah Tuhan berbuat begitu! baiklah Tuhan menyampaikan segala perkara yang telah kaunubuatkan itu, dibawanya balik kiranya dari Babil ke tempat ini akan segala serba perkakasan rumah Tuhan dan akan segala orang yang sudah dipindahkan dengan tertawan! 7.   Tetapi sekarang dengarlah juga olehmu perkataan ini, yang kukatakan di hadapan pendengaranmu dan di hadapan pendengaran segenap orang banyak ini: 8.   Adapun segala nabi yang dahulu dari padaku dan dahulu dari padamu dan yang dari dahulukala, ia itu sudah bernubuat atas beberapa negeri dan atas kerajaan yang besar-besar akan hal perang dan kesukaran dan bala sampar; 9.   sebab itu, jikalau seorang nabi bernubuat akan hal selamat, apabila nubuat nabi itu jadi, baharulah nyata ia seorang nabi adanya, yang disuruhkan Tuhan dengan sebenarnya. 10.   Maka pada masa itu diambil oleh nabi Hananya akan kuk itu dari pada tengkuk nabi Yermia, lalu dipecah-pecahkannya. 11.   Maka kata Hananya di hadapan segenap orang banyak itu: Demikianlah firman Tuhan: Begitu juga Aku akan memecahkan kuk Nebukadnezar, raja Babil, dari pada tengkuk segala bangsa, yaitu dalam lagi genap dua tahun. Hata, maka nabi Yermiapun pargilah. 12.   Tetapi setelah sudah dipecahkan nabi Hananya akan kuk itu dari pada tengkuk nabi Yermia, datanglah firman Tuhan kepada Yermia, bunyinya: 13.   Pergilah engkau, katakanlah kepada Hananya: Demikianlah firman Tuhan: Bahwa kuk yang dari pada kayu sudah kaupecahkan, sekarang engkau akan memperbuat kuk besi akan gantinya. 14.   Karena demikianlah firman Tuhan serwa sekalian alam, yaitu Allah orang Israel: Bahwa Aku sudah mengenakan kuk besi kepada tengkuk segala bangsa ini, supaya mereka itu diperhamba oleh Nebukadnezar, raja Babil, maka mereka itu akan memperhambakan dirinya kepadanya; jikalau segala margasatwa di padang sekalipun sudah Kukaruniakan kepadanya. 15.   Maka kata nabi Yermia kepada nabi Hananya: Dengarlah olehmu; hai Hananya! bahwasanya engkau tiada disuruhkan Tuhan, melainkan engkau menyebabkan bangsa ini percaya akan dusta. 16.   Sebab itu firman Tuhan demikian: Bahwasanya Aku kelak mengempaskan dikau dari atas bumi, maka pada tahun ini juga engkau akan mati, sebab telah kausuruh orang mendurhaka kepada Tuhan. 17.   Hata, maka matilah nabi Hananya pada tahun itu juga, bulan yang ketujuh.

YER 29

1.   Sebermula, maka inilah bunyi surat yang dikirimkan nabi Yermia dari Yeruzalem kepada sisa segala tua-tua, yang telah dipindahkan dengan tertawan, dan lagi kepada segala imam dan segala nabi dan segenap orang banyak, yang telah dipindahkan oleh Nebukadnezar dari Yeruzalem ke Babil dengan tertawan; 2.   kemudian dari pada raja Yekhonia dan permaisuri dan segala penjawat istana dan segala penghulu Yehuda dan Yeruzalem serta dengan segala tukang kayu dan tukang besi sudah keluar dari Yeruzalem; 3.   dikirimkannyalah ke Babil oleh tangan Elasa bin Safan dan Gemarya bin Hilkia, utusan Zedekia, raja Yehuda, kepada Nebukadnezar, raja Babil, bunyinya: 4.   Demikianlah firman Tuhan serwa sekalian alam, Allah orang Israel, kepada segala orang yang telah dipindahkan dengan tertawan, yang Kusuruh pindahkan dari Yeruzalem ke Babil. 5.   Buatlah olehmu rumah dan diamlah dalamnya, tanamilah kebun-kebun dan makanlah hasilnya; 6.   ambillah seorang bini dan beranaklah laki-laki dan perempuan, ambilkanlah bini akan anakmu laki-laki dan berikanlah anakmu perempuan kepada laki-laki, supaya mereka itu beranak laki-laki dan perempuan dan kamu bertambah-tambah banyak di sana dan janganlah susut bilangan kamu; 7.   dan sengajakanlah selamat negeri, tempat Kusuruh kamu dipindahkan ke sana dengan tertawan dan pintakanlah doa akan dia kepada Tuhan; karena dalam hal sentosanya kamupun akan bersentosalah. 8.   Karena demikianlah firman Tuhan serwa sekalian alam, Allah orang Israel: Jangan kamu ditipu oleh segala nabimu dan segala petenungmu, yang di antara kamu, dan jangan kamu dengar akan pemimpimu yang kamu suruh bermimpi; 9.   karena mereka itu bernubuat dusta kepadamu dengan nama-Ku; tiada Kusuruhkan mereka itu, demikianlah firman Tuhan. 10.   Karena firman Tuhan demikian: Bahwa sesungguhnya apabila genaplah sudah tujuh puluh tahun pada Babil, maka Aku akan mengunjungi kamu dan menyampaikan kepadamu janji-Ku yang baik itu dan membawa akan kamu balik kepada tempat ini. 11.   Karena Aku ini amat mengetahui akan segala maksud yang Kutaruh akan kamu, demikianlah firman Tuhan, yaitu maksud akan hal selamat dan bukan akan barang sesuatu yang jahat, supaya pada akhirnya Aku mengaruniakan kepadamu barang yang kamu harap itu. 12.   Pada masa itu kamu akan berseru-seru kepada-Ku dan meminta doa kepada-Ku dengan yakin, dan Akupun mendengar akan kamu kelak. 13.   Maka kamu akan mencahari dan mendapat Aku, apabila kamu bertanya akan Daku dengan segenap hatimu. 14.   Maka Aku ini akan didapati olehmu, demikianlah firman Tuhan, dan Kujauhkan kelak hal ketawananmu, maka Aku akan mengumpulkan kamu dari antara segala bangsa dan dari dalam segala tempat yang telah Kuhalaukan kamu ke sana, demikianlah firman Tuhan, dan Aku kelak membawa balik akan kamu ke tempat yang Kusuruh kamu dibawa dari sana dengan tertawan. 15.   Adapun katamu ini: Bahwa Tuhan sudah membangunkan beberapa nabi bagi kami di Babil; 16.   bahwasanya demikianlah firman Tuhan akan raja yang duduk di atas takhta kerajaan Daud dan mereka itu sekalian yang diam di dalam negeri ini, yaitu segala saudaramu yang tiada keluar sertamu dengan tertawan; 17.   demikianlah firman Tuhan serwa sekalian alam: Bahwasanya Aku menyuruhkan bala pedang dan bala kelaparan dan bala sampar di antara mereka itu kelak, dan Kujadikan mereka itu seperti buah ara yang busuk, yang tiada boleh dimakan dari karena busuknya. 18.   Maka aku kelak menghambat akan mereka itu dengan bala pedang dan dengan bala kelaparan dan dengan bala sampar dan Kutaruh mereka itu akan perkara yang hebat bagi segala kerajaan yang di dalam dunia dan akan kutuk dan tamasya yang hebat dan akan kehinaan dan kecelaan di antara segala bangsa, kepadanya juga Aku menghalaukan mereka itu kelak. 19.   Maka ia itu sebab tiada didengarnya akan segala firman-Ku, demikianlah firman Tuhan, pada masa disuruhkan hamba-hamba-Ku, yaitu segala nabi, kepadanya dari pagi-pagi; maka tiada juga kamu dengar, demikianlah firman Tuhan. 20.   Maka sekarangpun dengarlah olehmu akan firman Tuhan, hai kamu sekalian yang sudah dipindahkan dengan tertawan, yang telah Kusuruhkan dari Yeruzalem ke Babil. 21.   Demikianlah firman Tuhan serwa sekalian alam, Allah orang Israel, akan hal Akhab bin Kolaya dan akan hal Zedekia bin Maaseya, yang bernubuat dusta bagimu akan nama-Ku: Bahwasanya Aku menyerahkan keduanya kelak kepada tangan Nebukadnezar, raja Babil, yang akan membunuh mereka itu di hadapan matamu. 22.   Maka dari pada mereka itu akan diambil suatu kutuk di antara segala orang Yehuda yang sudah dipindahkan dengan tertawan, yang ada di Babil, bunyinya: Baiklah engkau dijadikan oleh Tuhan sama dengan Zedekia dan Akhab, yang dibakar habis oleh raja Babil dengan api, 23.   sebab telah dibuatnya perkara bodoh di antara orang Israel dan dibuatnya zinah dengan bini kawannya, dan dikatakannya dengan nama-Ku barang yang dusta, yang bukan firman-Ku kepadanya; karena Aku yang mengetahuinya dan yang menjadi saksinya, demikianlah firman Tuhan. 24.   Dan katakanlah olehmu kepada Semaya, orang Nehelami, ini: 25.   Demikianlah firman Tuhan semesta alam sekalian, Allah orang Israel: Sebab engkau sudah mengirimkan beberapa pucuk surat dengan namamu sendiri kepada mereka sekalian yang di Yeruzalem itu dan kepada imam Zefanya bin Maaseya dan kepada segala imampun, bunyinya: 26.   Bahwa engkau sudah diangkat imam oleh Tuhan akan ganti imam Yoyada, supaya kamulah pemerintah rumah Tuhan dan kamu masukkan ke dalam penjara dan ke dalam pasungan segala orang gila yang mengatakan dirinya nabi. 27.   Sekarang mengapa maka tiada kamu menistakan Yermia, orang Anatoti itu, yang menjadikan dirinya nabi di antara kamu? 28.   Karena tambahan pula disuruhkannya ke Babil kepada kami mengatakan: Lagi lama kamu akan di sana; perbuatlah rumah dan duduklah dalamnya, tanamilah kebun-kebun dan makanlah dari pada hasilnya. 29.   Adapun imam Zefanya itu sudah membacakan surat itu di hadapan pendengaran nabi Yermia. 30.   Maka pada ketika itu juga datanglah firman Tuhan kepada Yermia, bunyinya: 31.   Suruhkan olehmu akan orang mendapatkan mereka itu yang sudah dipindahkan dengan tertawan itu, mengatakan: Demikianlah firman Tuhan akan hal Semaya, orang Nehelami itu: Tegal Semaya sudah bernubuat bagimu, maka tiada Kusuruhkan dia, dan iapun sudah menjadi sebab kamu harap akan dusta; 32.   sebab itu firman Tuhan demikian ini: Bahwasanya Aku kelak membalasnya kepada Semaya, orang Nehelami, dan segala benihnya; maka padanya tiada akan ada barang seorang yang duduk di tengah-tengah bangsa ini, atau yang melihat perkara yang baik, yang Kubuat kelak akan umat-Ku ini, demikianlah firman Tuhan, karena telah disuruhnya orang mendurhaka kepada Tuhan.

YOH 4 31-54

31.   Sementara itu dipinta oleh murid-murid-Nya kepada-Nya, katanya, "Ya Guru, silakanlah makan." 32.   Tetapi kata-Nya kepada mereka itu, "Ada rezeki pada-Ku hendak Kumakan yang kamu tiada ketahui." 33.   Lalu berkatalah murid-murid itu sama sendirinya, "Adakah orang membawakan Dia makanan?" 34.   Maka kata Yesus kepada mereka itu, "Adapun rezeki-Ku, yaitu melakukan kehendak Dia, yang menyuruhkan Aku, dan menyempurnakan pekerjaan-Nya. 35.   Bukankah kamu berkata, bahwa lagi empat bulan musim menuai? Sungguh Aku berkata kepadamu: Angkatlah matamu, pandanglah segala ladang; karena sekarang ini sudah masak semuanya, sedia akan dituai. 36.   Maka orang yang menuai itu mendapat upah, dan mengumpulkan hasil bagi hidup yang kekal, supaya baik yang menabur, baik yang menuai itu, sama-sama bersukacita. 37.   Karena di dalam hal inilah sebenar-benar makna pepatah itu: Lain orang menabur, lain orang menuai. 38.   Akulah menyuruhkan kamu akan menuai barang yang tiada kamu kerjakan; orang lain sudah bekerja, dan kamu pun masuk ke dalam pekerjaannya." 39.   Maka banyak orang Samaria dari isi negeri itu percaya akan Yesus, oleh sebab kenyataan perempuan itu, katanya, "Ia sudah mengatakan kepadaku segala sesuatu yang telah kubuat." 40.   Serta sampai orang Samaria itu kepada Yesus, dipintanya, supaya Ia tinggal bersama-sama dengan mereka itu; lalu tinggallah Ia di sana dua hari lamanya. 41.   Maka terlebih banyak lagi orang percaya, karena mendengar perkataan Yesus sendiri. 42.   Lalu kata mereka itu kepada perempuan itu, "Sekarang kami percaya bukannya oleh sebab tuturanmu sahaja, melainkan kami sendiri sudah mendengar dan mengetahui, bahwa Ia ini sungguhlah Juruselamat dunia ini." 43.   Maka dua hari kemudian daripada itu berangkatlah Yesus dari sana pergi ke Galilea, 44.   karena Ia sendiri menyaksikan, bahwa seorang nabi tiada berhormat di dalam negerinya sendiri. 45.   Apabila Ia sampai ke Galilea, maka Ia pun disambut oleh orang Galilea, karena mereka itu sudah nampak segala sesuatu yang diperbuat-Nya di Yeruzalem pada masa raya itu; sebab mereka itu juga pergi merayakan hari raya itu. 46.   Maka datanglah Ia sekali lagi ke negeri Kana di tanah Galilea, yaitu di tempat air dijadikan-Nya anggur itu. Maka adalah seorang pegawai raja, yang anaknya laki-laki sakit di Kapernaum. 47.   Setelah didengarnya bahwa Yesus sudah datang dari tanah Yudea ke Galilea, pergilah ia mendapatkan Yesus, dipintanya datang menyembuhkan anaknya itu, karena ia tengah hendak mati. 48.   Lalu kata Yesus kepadanya, "Jikalau tiada kamu nampak tanda ajaib dan mujizat, tiadalah kamu percaya." 49.   Maka kata pegawai raja itu kepada-Nya, "Ya Tuhan, marilah sebelum anakku mati." 50.   Maka kata Yesus kepadanya, "Pergilah engkau, anakmu itu hidup." Maka percayalah orang itu akan perkataan yang dikatakan oleh Yesus kepadanya, lalu pergilah ia. 51.   Tetapi sedang ia lagi berjalan, bertemulah ia dengan hamba-hambanya, yang membawa kabar mengatakan bahwa anaknya itu sudah hidup. 52.   Maka bertanyalah ia kepada mereka itu pukul berapa ia sudah segar. Maka katanya kepadanya, "Kemarin pukul satu hilanglah demamnya." 53.   Lalu diketahuilah oleh bapa budak itu, bahwa pada jam itu juga Yesus sudah berkata kepadanya, "Anakmu itu hidup," maka ia sendiri pun beserta dengan segala isi rumahnya percayalah. 54.   Maka inilah tanda ajaib yang kedua, yang diperbuat oleh Yesus, setelah Ia datang dari tanah Yudea ke Galilea.

Sistem Design By